TNI POLRI

Jumat Curhat, Polsek Medan Baru Dengar Keluhan Warga Kelurahan Merdeka

×

Jumat Curhat, Polsek Medan Baru Dengar Keluhan Warga Kelurahan Merdeka

Sebarkan artikel ini

MAWARTANEWS.com, MEDAN | Polsek Medan Baru menggelar Jumat Curhat bersama masyarakat di salah satu warung kopi Agam Jalan Sei Belutu Kel. Merdeka Kec. Medan Baru, Jumat (06/1/2023).

Dalam kegiatan ini dihadiri Kapolsek Medan Baru Kompol Ginanjar Fitriadi SH SIK didampingi Wakapolsek AKP Nasruddin Nasution, Kanit Binmas AKP Hirlan Suprianto, personel Bhabinkamtibmas Kel. Merdeka Aiptu Robinson Simatupang, PS. Kasihumas Aiptu Berlin Sianturi.

Turut hadir pada kegiatan ini Babinsa Kel. Merdeka Serma Togi, Kepala Lingkungan Kelurahan Merdeka, serta beberapa masyarakat yang hadir.

Sejumlah warga yang hadir pada kegiatan ini langsung berdialog dengan Kapolsek Medan Baru untuk menyampaikan keluhan keluhannya selama ini.

Salah satu dari Ketua Kepemudaan, Zeki Sinaga yang mengharapkan untuk dilakukannya kegiatan patroli Polsek Medan Baru di jalan jalan kecil / gang untuk menekan angka kriminilitas serta dilanjutkan dengan penyampaian dari Kepling 7 Persadanta Sembiring yang berharap agar Polsek Medan Baru dapat berdayakan petugas kepolisian yang berpakaian preman untuk menekan angka kasus curanmor di seputaran Kelurahan Merdeka.

BACA JUGA:  Peringatan Hari Juang Kartika, Dandim 0205/TK : TNI Tidak Boleh Berjarak Dengan Rakyat

Sementara itu Kapolsek Medan Baru Kompol Ginanjar Fitriadi SH SIK mengucapkan terimakasih kepada masyarakat telah hadir di acara Jumat Curhat merupakan program Kapolri untuk kemajuan Institusi Polri, sekaligus untuk meningkatkan Pelayanan Polri kepada masyarakat.

“Kegiatan ini kami lakukan untuk mendengarkan secara langsung keluhan ataupun gangguan kamtibmas yang dialami masyarakat selama ini. Jadi kami berharap kepada warga jangan segan-segan untuk bertanya baik apapun itu,” ujarnya.

Dirinya juga menyampaikan akan memerintahkan personel untuk melakukan patroli di jalan jalan kecil / gang yang ada di Kelurahan Merdeka.

“Untuk memudahkan masyarakat melaporkan adanya suatu peristiwa yang terjadi di lingkungan dapat menghubungi kami lewat Japri Pak Kapolsek 082211117599 serta akun media sosial instagram Polsek Medan Baru,”tutup Kapolsek.

BACA JUGA:  Bobby Nasution: Pastikan Asmara Subuh tidak Ada di Kota Medan