TNI POLRI

Detiksi Dini Gangguan Kamtib , Kodim 0205/TK Lakukan Tilik Sambang Ke Rutan Kabanjahe

×

Detiksi Dini Gangguan Kamtib , Kodim 0205/TK Lakukan Tilik Sambang Ke Rutan Kabanjahe

Sebarkan artikel ini

MAWARTANEWS.com, KARO – Rutan Kelas IIB Kabanjahe Kanwil Kemenkumham Sumut kedatangan rekan-rekan dari Kodim 0205/TK pada hari Sabtu 24/12/2022 . Tujuan kedatangan rombongan untuk melakukan tilik sambang dalam memastikan keamanan dan ketertiban di Rutan Kabanjahe , sekaligus sebagai tindak lanjut hasil koordinasi antara Karutan Kabanjahe dengan Dandim 0205/TK.

Rombongan yang dipimpin langsung oleh Komandan Unit Intel Kapten Inf Gandhi disambut hangat oleh Ka. KPR Kamsen Bangun . Bangun lantas mengajak rombongan ke area pos penjagaan untuk melakukan koordinasi, kemudian berkeliling melakukan kontrol lingkungan Rutan.

Patroli sambang yang dilakukan menunjukkan sinergi antara Rutan Kabanjahe dengan Kodim 0205/TK sudah terjalin begitu baik. Adapun tujuan utama kegiatan ini adalah memaksimalkan upaya deteksi dini gangguan keamanan dan ketertiban di Rutan Kelas IIB Kabanjahe .

BACA JUGA:  Beri Rasa Aman Kepada Masyarakat, Polres Tanah Karo , Kodim 0205/TK Bersama Forkopimda Gelar Patroli Presisi

“Pada hari ini kita kedatangan rekan-rekan dari Kodim 0205/TK yang melakukan tilik sambang ke Rutan dan ini sangat kita sambut baik. Ini merupakan patroli sambang yang kesekian kalinya dan kita harap dapat terus berlanjut,” tutur Kepala Rutan Kabanjahe Chandra Syahputra Tarigan SH melalui KPR Kamsen Bangun.

Ka.KPR juga menegaskan bahwa kegiatan tilik sambang ini merupakan bentuk sinergitas antara kedua Aparat Penegak Hukum. “Tilik sambang ini merupakan bentuk sinergitas antara Rutan Kabanjahe dengan Kodim 0205/TK, Semoga Kedepannya sinergitas yang telah terjalin ini dapat terus terjaga dengan baik,” tutupnya.