BREAKING NEWS

Dandim 0205/TK Bersyukur Dapat Membantu Warga Tak Mampu , Program RTLH Terus Berkelanjutan

×

Dandim 0205/TK Bersyukur Dapat Membantu Warga Tak Mampu , Program RTLH Terus Berkelanjutan

Sebarkan artikel ini

MAWARTANEWS.com, KARO – Rasa bahagia tak bisa ditutupi Kendrik Barus , saat warga Desa Ujung Bandar Kecamatan Barusjahe Kabupaten Karo ini secara simbolis menerima kunci rumahnya yang sudah dibedah oleh jajaran Kodim 0205/TK beberapa hari yang lalu .

Rumah Kendrik Barus yang sebelumnya reot dan tidak layak huni. Namun kini berdiri kokoh setelah dirombak total melalui program bedah rumah TNI Angkatan Darat (AD) melalui Kodim 0205/TK yang di komandoi Letkol Inf Benny Angga.

Usai serah terima kunci, Dandim 0205/TK Letkol Inf Benny Angga melalui Kasdim Mayor Chb Vincent Bangun mengaku bersyukur akhirnya rumah ibu Karya br Bagun yang masuk di wilayah Koramil 01/BJ rampung dibedah.

BACA JUGA:  TNI Polri Dan Basarnas Bantu Pencarian Dua Orang Hilang Digunung Sibuatan dan Akhirnya di Temukan

Dia mengungkapkan,bedah rumah merupakan program Satkowil TNI AD melalui Kodim 0205/TK yang dilaksanakan ini . Dengan tujuan, membantu rakyat yang kesulitan merehab rumah. “Alhamdulillah kami bisa melaksanakannya bersama unsur lainnya, yakni Camat , Polsek, relawan dan rekan lainnya,” ungkapnya.

Menurutnya, dukungan unsur lainnya sangat berarti dalam program bedah rumah. Sebab anggarannya sangat minim. . Namun banyaknya peran dari sejumlah pihak dan relawan, sehingga bedah rumah ini selesai,” ujarnya.

Sementara itu, Camat Barusjahe mengucapkan terima kasih atas program bedah rumah yang dilaksanakan Kodim 0205/TK di wilayahnya. “Ini tentu sangat menggembirakan bagi Kendrik  ( pemilik rumah ),” ucapnya.

Dia menyampaikan, pihaknya masih ingin terus bekerjama dengan Kodim 0205/TK dan unsur lainnya untuk membedah rumah warga lainnya. “Karena di Kecamatan Barusjahe ini masih ada warga yang rumahnya perlu dibedah,” ucapnya.

BACA JUGA:  Sekda Buka Rapat Koordinasi Teknis PKK Kabupaten Asahan

Dalam acara penyerahan kunci rumah Kendrik Barus  , juga dihadiri Danramil 01/BJ Kapten Inf J Sembiring , Pasiter Kapten Inf J Naibaho, Camat Barusjahe , Kapolsek Barusjahe Iptu Zoger Padang yang di wakili Kanit Reskrim Iptu Master Surbakti dan para relawan dan lain-lain

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *