MAWARTANEWS.COM – Untuk mengantisipasi kemacetan dan kelangkaan bahan bakar minyak (BBM), personel Polsek Medan Tuntungan rutin monitoring dan pantau stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) di wilayah hukumnya, Jumat (2/9/2022).
Adapun SPBU yang dipantau di antaranya, SPBU Jalan Jamin Ginting Kelurahan Sidomulyo Kecamatan Medan Tuntungan, Jalan Jamin Ginting Pokok Mangga Kelurahan Simpang Selayang, Jalan Jamin Ginting Km. 8 Kelurahan Mangga, Jalan Flamboyan Raya Kelurahan Simpang Selayang dan Jalan Setia Budi Ujung Kelurahan Simpang Selayang.
“Hasil pantauan di sejumlah SPBU tersebut, situasi masih dalam keadaan normal dan tidak ditemukan antrian panjang hingga menimbulkan Kemacetan,” ungkap Kapolsek Medan Tuntungan Iptu Christin Simanjuntak kepada wartawan.
Personel Polsek sambungnya, diperintahkan nya setiap hari untuk memantau setiap SPBU yang ada di wilayah hukum Polsek. Tujuannya untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan terkait rumor tentang kenaikan harga BBM dan kelangkaan BBM.
“Sampai saat ini hasil pantauan di sejumlah SPBU stok BBM masih aman. Diimbau kepada masyarakat untuk tetap tenang dalam menyikapi rumor tentang kenaikan harga BBM dan kelangkaan BBM,” pungkasnya.