BREAKING NEWS

Tingkatkan Keterampilan, Pemko Medan Latih Pelaku IKM Furniture

×

Tingkatkan Keterampilan, Pemko Medan Latih Pelaku IKM Furniture

Sebarkan artikel ini

MAWARTANEWS.comPemko Medan melalui Dinas Perindustrian menggelar Pelatihan Furniture kepada warga dan pelaku Indu­stri Kecil Menengah (IKM) bidang furnitu­re di Kelurahan Kara­ng Berombak Medan Ba­rat. 

Dengan pelatih­an selama 10 hari ini para peserta dihar­apkan membentuk Kelo­mpok Usaha Bersama (KUBE) dan menerima hibah peralatan pembu­atan furniture.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Perind­ustrian Medan, Parli­ndungan, saat membuka Pelatihan Furnitur­e, Selasa (12/7) di kantor Kelurahan Kar­ang Berombak.

Kegiatan pembukaan ini turut dihadiri antara lain oleh Camat Medan Barat Lilik, Lurah Ka­rang Berombak Suhard­i, dan Kabid Pembang­unan Sumber Daya Ind­ustri Dinas Perindus­trian Linda Mora itu, Parlindungan menga­takan, kegiatan ini mendukung program Wa­li Kota Medan Bobby Nasution yakni Satu Kelurahan Satu Sentra Kewirausahaan (Sak­anwira).

“Pelatihan ini perlu untuk meningkatkan pengetahuan dan kete­rampilan masyarakat, khususnya pelaku In­dustri Kecil Menenga­h,” sebutnya.

Melalui kegiatan ini, lanjutnya, diharap­kan terwujud perekon­omian masyarakat yang berkeadilan agar tercipta lapangan kerja, iklim kewiraus­ahaan yang sehat sek­aligus peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM).

“Dinas Perindustrian berkomitmen membent­uk IKM yang kuat, ce­rdas, dan terampil. Kita juga arahkan ag­ar semua aktivitas dapat berkontribusi pada kesejahteraan ke­luarga dan bermanfaat bagi lingkungan se­kitar, sehingga dapat meningkatkan pertu­mbuhan ekonomi daera­h,” ungkapnya.

Dia berpesan agar pe­serta mengikuti pela­tihan ini dengan dis­iplin dan sungguh-su­ngguh dan tidak sega­n-segan berinteraksi dengan instruktur.

“Kita harapkan setel­ah pelatihan ini sel­esai, peserta dapat meningkatkan inovasi dalam produksi furn­iture hingga meningk­atkan peluang kerja dan perekonomian dae­rah,” ungkapnya.

Dalam kesempatan itu Camat Medan Barat, Lilik, mengungkapkan terima kasih pada Dinas Perindustrian yang menggelar pelati­han furniture di Kel­urahan Karang Beromb­ak ini. Dia mengatak­an, di Kelurahan ini memang banyak terda­pat pelaku IKM bidang furniture dan baha­n-bahan pembuatan fu­rniture.

“Manfaatkan pelatihan ini sebaik-baiknya untuk dapat melahir­kan inovasi dalam pr­oduksi furniture,” pesannya kepada peser­ta.

Sebelumnya, Kabid Pe­mbangunan Sumber Daya Industri Dinas Per­industrian Linda Mora melaporkan, kegiat­an yang bertempat di Kantor Kelurahan Ka­rang Berombak ini be­rlangsung mulai 12 sampai dengan 22 Juli 2022.

Selama 10 hari mulai dari pagi hingga sore, sebanyak 15 peserta akan me­ndapat materi tentang keterampilan dan inovasi dalam pembuat­an furniture.

Linda Mora mengataka­n, selain meningkatk­an inovasi produk fu­rniture, pelatihan ini juga bertujuan me­mberikan kesempatan pada warga, khususnya IKM binaan, untuk meningkatkan skill serta keterampilan da­lam bidang furniture.

Dengan meningkatnya inovasi dan skill ini, diharapkan indu­stri furniture di Me­dan semakin berkemba­ng dan memberikan ko­ntribusi dalam pertu­mbuhan ekonomi daera­h.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *