SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
NASIONALOLAHRAGA

Tim Voli Putri Jateng Gagal Raih Perunggu di PON XXI, Kalah Telak dari DKI Jakarta

×

Tim Voli Putri Jateng Gagal Raih Perunggu di PON XXI, Kalah Telak dari DKI Jakarta

Sebarkan artikel ini

DELISERDANG – Tim voli putri Jawa Tengah (Jateng) harus mengakui keunggulan tim Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Venue Voli Indoor Sport Center Sumut, Deli Serdang, Kamis (19/9/2024).

Jateng gagal membawa pulang medali perunggu setelah kalah telak 3-0 dari DKI Jakarta.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Pada set pertama, Jateng dipaksa menyerah dengan skor 19-25. Di set kedua, pertandingan berlangsung sengit dan nyaris mencapai Deuce dengan kedudukan 24-24.

Namun, DKI berhasil menutup set tersebut dengan kemenangan tipis 29-27. Set ketiga pun menjadi penentu kemenangan bagi DKI Jakarta, yang menaklukkan Jateng dengan skor 25-15.

Pelatih tim voli putri Jateng, Agus Suyanto, mengakui bahwa timnya masih belum mampu menyelesaikan peluang dengan baik. “Finishing touchnya tidak ketemu,” ujarnya usai pertandingan.

Menurutnya, tim Jateng yang sebagian besar berisi pemain muda, masih memerlukan banyak pembenahan, terutama dalam aspek mental bertanding.

BACA JUGA:  Bupati dan Wakil Bupati Kaur Dukung Penuh SKW se-Provinsi Bengkulu

Agus menambahkan bahwa timnya terlalu bergantung pada satu pemain, Yulaida, yang menjadi kunci serangan.

“Kalau serangan Yulaida hidup, ya tim ikut hidup. Tapi receive dan blok kita kurang. Di set kedua, banyak blok yang gagal dan justru membuat kita kehilangan poin,” jelas Agus.

Hasil ini juga mengulang kekalahan Jateng dari DKI di PON Papua sebelumnya, di mana mereka juga gagal meraih perunggu dengan skor 3-2. “Iya, kita kalah lagi, kali ini lebih telak dengan skor 3-0,” imbuhnya.

Kendati demikian, Agus tetap optimis. Ia berencana mematangkan pemain-pemain muda Jateng untuk masa depan dengan memperbanyak pengalaman bertanding, termasuk di ajang-ajang seperti Proliga.

“Ini kesempatan bagi anak-anak untuk berkembang. Semoga ada yang berminat bergabung di klub profesional,” harapnya.

Sebelumnya, Jateng sempat menargetkan medali perunggu setelah takluk dari Jawa Timur (Jatim) di babak perempat final. Namun sayang, asa tersebut harus pupus di tangan DKI Jakarta.

BACA JUGA:  Pemprov Sulbar Pastikan Akan Berlaga di Pornas Korpri di Semarang

Dengan kekalahan ini, DKI Jakarta berhak atas medali perunggu voli putri PON XXI, sementara Jateng harus puas tanpa medali di ajang ini. (Son)