MAWARTANEWS.com, SERGAI |
Polres Serdang Bedagai (Sergai) menggelar patroli di beberapa kecamatan wilayah hukum (Wilkum) nya yang dianggap rawan, hal itu dalam rangka meningkatkan pengamanan menjelang kampanye pemilihan Presiden dan Wakil Presiden 2024 mendatang.
Hal itu disampaikan PS Kasi Humas Polres Sergai Iptu Edward Sidahuruk melalui keterangan tertulisnya, Kamis (30/11/2023) kemarin.
Dikatakannya Patroli ini dilaksanakan dalam rangkaian operasi kepolisian terpusat Mantap Brata Toba tahun 2023-2024 saat ini patroli tersebut di Wilayah Hukum (Wilkum) Polsek Pantai Cermin.
Sesuai intruksi dari bapak Kapolres Sergai AKBP Oxy kegiatan Patroli ini guna mencegah dan menindak para setiap pelaku kejahatan yang dapat meresahkan masyarakat. selain itu juga memberikan himbauan kepada masyarakat.
” Mewaspadai tidak pidana 3C, premanisme, geng motor dan tindak kejahatan lainnya. Dengan cara melakukan pemeriksaan pengendara sepeda motor bagi masyarakat yang dicurigai, serta memeriksa kelengkapan surat-surat kendaraan,” terangnya.
Disisi lain sambung Iptu Edward mengatakan dalam kegiatan Patroli itu, petugas memberi imbauan kepada masyarakat agar tidak memakai perhiasan atau barang barang yang mencolok agar tidak mengundang penjahat berbuat tindak pidana.
Kemudian, menghimbau anak-anak muda yang sering kumpul-kumpul nongkrong untuk tidak terlibat dengan kelompok geng motor atau tindak pidana.
” Termonitor secara umum situasi Kamtibmas di Wlkum Kecamatan Pantai Cermin masih aman dan kondusif. Tampak kehadiran Polri menjadikan masyarakat merasa nyaman, sehingga aktifitas secara rutin berjalan tanpa ada rasa kekhawatiran,” tandasnya Iptu Edward.













