SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
NUSANTARA

Belum Terima Gaji Dari Agustus Hingga Desember, Kades Beserta Perangkat se-Sergai Meradang

×

Belum Terima Gaji Dari Agustus Hingga Desember, Kades Beserta Perangkat se-Sergai Meradang

Sebarkan artikel ini

MAWARTANEWS.com, SERGAI – Miris lihatnya, hingga saat ini hampir di penghujung tahun 2022, seluruh kepala desa dan perangkatnya di kabupaten serdang bedagai belum menerima gaji. Bahkan menurut informasi yang diterima kru media ini gaji tersebut belum diterima dari mulai bulan Agustus 2022 sampai dengan Desember 2022 belum diterima.

Demikian Hal itu disampaikan oleh salah satu seorang Kepala Desa yang berada di Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) Sumatera Utara kepada kru media ini mengutarakan curahan isi hatinya terkait gaji tak kunjung cair.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Terhitung dari bulan Agustus hingga Desember saya berserta perangkat Desa belum terima gaji yang menjadi hak kami,” bilangnya, rabu (14/12/2022) kemarin.

BACA JUGA:  Dihadiri Bupati Sergai, Rapat Paripurna DPRD Setujui dan Sahkan 2 Ranperda

Lanjut dia (kepala desa) yang namanya enggan disebutkan di media ini mengatakan sampai saat ini saya juga sudah berkodinasi dengan kepala Desa yang lain yang ada di kecamatan pantai Cermin agar kiranya kalau ada Informasi mengenai hal ini, agar kiranya segera di beritahu.

“Ya, kami terus berkoordinasi dengan kepala desa lain, seperti kepala desa dikecamatan pantai cermin terkait pembahasan masalah gaji kami,” katanya lagi.

“Kami berharap agar gaji kami segera dibayarkan oleh dinas terkait pemkab Sergai, karena itu hak kami, itu yang kami tunggu untuk menafkahi anak istri kami dirumah,” ungkapnya dengan penuh kesedihan.

Sampai berita ini di turunkan, Kepala Dinas Pemberdayaan masyarakat dan Desa (PMD)Sri Rahmayani S.sos M.si, belum bisa di mintai keterangan terkait hal ini.