BEKASI – Acara “Business Meet Up Bekasi” yang digelar pada 24 Juli 2025 di Hotel ASTON Imperial Bekasi berlangsung sukses.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Yorindo Communication dan didukung penuh oleh Asosiasi Pengusaha Teknologi Informasi dan Komunikasi Nasional (APTIKNAS).
Kegiatan tersebut mempertemukan para pelaku usaha teknologi informasi, distributor, dan merek lokal untuk menjalin kerja sama bisnis.
Ketua Umum APTIKNAS Ir. Soegiharto Santoso, S.H., yang akrab disapa Hoky, membuka acara secara resmi dan menyampaikan pentingnya kegiatan ini sebagai wadah kolaborasi dan pertukaran ide di era digital.
“Acara ini bukan hanya tempat berkumpul, tetapi ajang strategis untuk memperkuat jejaring usaha dan menggali peluang nyata,” kata Hoky.
Acara ini juga diikuti oleh 10 vendor teknologi ternama dan pengusaha lokal dari Bekasi dan sekitarnya.
Hoky menyoroti perkembangan teknologi yang sangat cepat, mulai dari digitalisasi, AI, sistem keamanan, hingga otomasi industri, yang harus dimanfaatkan oleh pelaku usaha lokal.
APTIKNAS turut menampilkan dua produk lokal unggulan, yaitu TECHMA yang diwakili oleh Elin dan KASSEN yang diwakili oleh Juwita Ningrum.
Keduanya memperkenalkan inovasi produk dalam negeri yang siap bersaing di pasar.
Bank UOB melalui Branch Manager Tjhung Erlen Doresta juga hadir memberikan edukasi mengenai Project Financing, membekali pelaku usaha dengan pengetahuan pembiayaan bisnis.
Hoky menegaskan bahwa APTIKNAS telah hadir di 30 wilayah di Indonesia dan siap menjadi jembatan kolaborasi antara pelaku usaha, pemerintah, dan komunitas teknologi.
Ia juga menyampaikan pentingnya peningkatan SDM melalui pelatihan bersertifikat bersama LSP SDM TIK.
Rainer Francis dari PT Tricode Inovasi Teknologi mengajak peserta bergabung sebagai anggota APTIKNAS dan mengusulkan pembentukan DPD APTIKNAS Bekasi agar lebih dekat dengan komunitas lokal.
Acara ditutup dengan sesi networking dan makan malam yang memberi kesempatan peserta untuk saling mengenal dan menjalin kemitraan baru.
Suasana akrab dan penuh semangat kolaborasi menjadi penanda suksesnya acara ini.
Turut hadir dalam kegiatan ini pengurus DPP APTIKNAS, LSP SDM TIK, dan perwakilan sponsor seperti vCloudPoint, SEAGATE, FORTEQ, serta GTEK Meeting Camera Xacti.
Kegiatan ini diharapkan bisa berlanjut di kota-kota lain, dengan target sektor-sektor penting seperti pendidikan, rumah sakit, dan manufaktur demi memperkuat ekosistem digital nasional.











