SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
NUSANTARA

Tinjau Jembatan dan Jalan yang Rusak di Kepulauan Nias, April Waruwu Apresiasi Gubernur Sumut Bobby

×

Tinjau Jembatan dan Jalan yang Rusak di Kepulauan Nias, April Waruwu Apresiasi Gubernur Sumut Bobby

Sebarkan artikel ini
Ketua Umum Relawan Ono Niha Sumut April Waruwu SH MH (kiri) bersama ketua Penasehat Ono Niha Sumut Ucok Kardon Waruwu (tengah) dan Walikota Medan Bobby Nasution saat itu (kanan) di Pardede Hall beberapa waktu lalu.

NIAS, SUMUT – Organisasi Ono Niha Sumut mengapresiasi gerak cepat Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution yang meninjau langsung jembatan Idano Noyo di Desa Tawuna, Kabupaten Nias Barat yang rusak parah karena banjir hebat melanda daerah tersebut beberapa waktu lalu.

“Luar biasa, belum ada 100 hari bekerja sejak dilantik satu per satu janji politik Pak Bobby khususnya memperhatikan Kepulauan Nias mulai dieksekusi,” ujar ketua umumnya April Waruwu SH MH kepada awak media, Selasa (11/3/2025).

Dijelaskan April Waruwu kunjungan Gubernur ke Kepulauan Nias sangat didukung masyarakat Nias baik yang ada di kepulauan maupun di seluruh belahan dunia.

“Kami relawan Ono Niha sangat mengapresiasi dan terharu ternyata pilihan kami saat pilkada yang lalu perlahan sudah mulai mengkonkretkan visi Kolaborasi Sumut Berkah dengan menyentuh pembangunan di Nias,” katanya.

BACA JUGA:  Hj Roma Uli Silalahi Caleg DPRD Kota Medan Partai Kebangkitan Bangsa Gelar Sunat Lem Modern Secara Gratis

Diharapkannya ke depan isu pendidikan juga menjadi salah satu agenda prioritas yang akan dilaksanakan Pemprovsu di Kepulauan Nias.

“Kami yakin dalam 5 tahun kepemimpinan pak Gubernur dan wakilnya juga akan menjawab persoalan peningkatan kualitas pendidikan di seluruh daerah di Sumut termasuk Nias,” jelasnya.

Sebagaimana dikutip dari akun sosial media facebooknya Gubernur Sumut Bobby Nasution melakukan serangkaian kunjungan kerja ke Kepulauan Nias.

Selain ke lokasi jembatan Idano Noyo, mantan Walikota Medan itu juga diketahui meninjau kondisi infrastruktur jalan yang rusak parah sepanjang 15 kilometer di jalan lintas Gunung Sitoli-Nias Utara.