SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
BREAKING NEWS

Realisasikan Program Prioritas Wali Kota Medan, Dinas PU Aspal Jalan Baru Medan Marelan

×

Realisasikan Program Prioritas Wali Kota Medan, Dinas PU Aspal Jalan Baru Medan Marelan

Sebarkan artikel ini

MAWARTANEWS.com – Wali Kota Medan Bobby Nasution menjadikan perbaikan infrastruktur menjadi program prioritasnya. Perbaikan dilakukan tidak hanya di tengah kota Medan saja melainkan juga di kawasan Medan bagian utara.

Didalam perbaikan infrastruktur tersebut Dinas PU Kota Medan melakukan pengaspalan di jalan Baru, Kel. Terjun, Kec. Medan Marelan.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Jalan yang sebelumnya berlubang dan rusak tersebut dispatching dengan finisher set. Sebanyak 51.54 ton hotmix 7DT digunakan untuk hamparan seluas 624m2. Guna mempermudah pengerjaan, Dinas PU Kota Medan menurunkan alat bantu seperti dump truck, truck trado, finisher dan lain sebagaianya.

Kini jalan tersebut telah selesai diperbaiki, warga pun merasa nyaman ketika melintasi jalan tersebut.

BACA JUGA:  Kabar Gembira! Jalan Bunga Ncole 21 dan 23 Diperbaiki Usai Lebaran

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *