NUSANTARA

Polsek Simpang Empat Gencarkan Penyuluhan Bahaya Narkoba di Desa Ndokum Siroga

×

Polsek Simpang Empat Gencarkan Penyuluhan Bahaya Narkoba di Desa Ndokum Siroga

Sebarkan artikel ini

MAWARTANEWS.com, KARO |

Dalam upaya pencegahan peredaran narkoba di wilayahnya, Polsek Simpang Empat menggelar penyuluhan di Desa Ndokum Siroga, Kecamatan Simpang Empat.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Simpang Empat, AKP Dedy S. Ginting, S.H., yang mengajak warga untuk lebih waspada terhadap bahaya narkoba.

Penyuluhan tersebut dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk aparat desa, tokoh masyarakat, dan warga setempat.

Camat Simpang Empat, Binaria Surbakti, S.I.P., serta perwakilan Danramil 04, Peltu Raja Purba, turut hadir mendukung kegiatan ini.

Dalam paparannya, AKP Dedy S. Ginting menekankan pentingnya kesadaran masyarakat untuk melindungi generasi muda dari bahaya narkoba.

Ia menjelaskan bahwa penyalahgunaan narkoba tidak hanya merusak fisik, tetapi juga dapat menghancurkan mental dan moral.

BACA JUGA:  Satresnarkoba Polres Tanah Karo Tangkap Diduga Pengedar Sabu di Tigapanah

“Narkoba bukan hanya merusak fisik, tapi juga menghancurkan mental dan moral. Kehidupan orang yang sudah terjerat narkoba pasti lebih buruk dan penuh penderitaan,” ungkapnya dengan tegas.

AKP Dedy S. Ginting juga mengajak masyarakat untuk mengambil langkah pencegahan sejak dini.

Ia menegaskan, “Langkah pertama dalam pencegahan narkoba dimulai dari diri sendiri dan lingkungan terdekat. Jangan sampai terpengaruh pergaulan yang salah dan kenali bahaya narkoba sedini mungkin.”

Senada dengan itu, Peltu Raja Purba menggarisbawahi pentingnya peran keluarga dalam memantau pergaulan anak-anak, agar mereka terhindar dari pengaruh buruk narkoba.

“Keluarga adalah benteng utama. Jika pengawasan di dalam rumah baik, maka anak-anak akan lebih terlindungi dari pengaruh negatif luar,” tambahnya.

BACA JUGA:  Polres Karo Selidiki Informasi Perjudian di Kedai Kopi Ndokum Siroga, Ternyata Nihil

Sementara itu, Kepala Desa Ndokum Siroga, Datang Karo Karo, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Polsek Simpang Empat atas penyuluhan ini, yang menurutnya sangat bermanfaat bagi warganya dalam menambah pemahaman tentang ancaman narkoba.

Di akhir kegiatan, Kapolsek AKP Dedy S. Ginting berpesan kepada generasi muda untuk menjauhi narkoba dan tetap fokus meraih masa depan yang cerah.

“Kalian adalah harapan bangsa. Mari bersama-sama kita perangi narkoba dan ciptakan masa depan yang lebih baik,” tutupnya. (Hasan/Wahyu)