MAWARTANEWS.com, KARO |
Polres Tanah Karo memberikan pengamanan pada perayaan Paskah Pantekosta GPDI Karo yang digelar di Bukit Kubu Berastagi, Kabupaten Karo, pada Kamis (25/04/2024) pukul 09.00 WIB.
Perayaan Paskah ini dihadiri oleh sekitar 3.000 anggota jemaat GPDI dari seluruh Kabupaten Karo. Hadir pula dalam acara tersebut Forkopimda Karo, termasuk Bupati Karo, Cory Sebayang, Kapolres Tanah Karo, AKBP Wahyudi Rahman, serta perwakilan dari Kodim 0205/TK.
Kapolres Tanah Karo, AKBP Wahyudi Rahman, menyatakan, “Kami dari Polres Tanah Karo dan Kodim 0205 TK memberikan pengamanan demi kelancaran selama kegiatan perayaan Paskah jemaat GPDI Karo hari ini.”
Sebelum pelaksanaan acara, panitia juga menyelenggarakan kegiatan pawai yang diikuti oleh 47 kontingen dengan lebih dari 1.500 peserta.
Rute pawai dimulai dari Lapangan Gok Purba, melewati Tugu Perjuangan Berastagi, dan berakhir di Halaman Hotel Bukit Kubu Berastagi, tempat diadakannya KKR Paskah Pantekosta GPDI Karo tahun 2024.
“Pengamanan dilakukan sepanjang rute pawai, mulai dari Lapangan Gok Purba hingga ke Bukit Kubu,” tambah Kapolres.
Pengamanan yang diberikan oleh Polres Tanah Karo merupakan bentuk pelayanan masyarakat dalam memastikan kelancaran dan keamanan rangkaian kegiatan masyarakat. “Kami bersama Forkopimda turut mendukung jalannya acara agar berjalan aman dan sukses,” ungkap Kapolres.
Ketua Panitia Perayaan Paskah, Pendeta Sutrisna, dan Pendeta Franky Riwah, M. Th, memimpin kegiatan ini, dengan pengkhotbah Pendeta Franky Riwah.
Hadir pula dalam kegiatan ini sejumlah tokoh agama dan tokoh masyarakat, seperti Kabid Binmas Kristen Kantor Kemenag Sumut, DR. Arnold Napitupulu, serta Ketua Majelis Daerah Sumut – Aceh, PDT Samuel Ghozali.
Perayaan Paskah Pantekosta GPDI Karo ini menjadi momen yang penting bagi jemaat untuk bersatu dalam kegiatan ibadah dan refleksi rohani, yang juga didukung oleh kerjasama dan pengamanan dari pihak kepolisian setempat.