SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
NUSANTARA

Polantas Menyapa, Polisi Ingatkan Keselamatan Sopir Truk di Tanjungbalai

×

Polantas Menyapa, Polisi Ingatkan Keselamatan Sopir Truk di Tanjungbalai

Sebarkan artikel ini

T. Balai (MAWARTA) – Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas Polres Tanjungbalai) kembali hadir di tengah masyarakat melalui kegiatan humanis bertajuk “Polantas Menyapa di Jumat Berkah”. Kali ini, petugas menyambangi pangkalan truk di Warung Wak One, Jalan Asahan, Kelurahan Indra Sakti, Jumat (9/1/2026).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Tanjungbalai Demonstar, dengan tujuan memberikan edukasi langsung kepada para sopir truk terkait pentingnya keselamatan berlalu lintas.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Kami ingin mengingatkan rekan-rekan pengemudi bahwa keselamatan adalah yang utama. Pastikan kondisi kendaraan dalam keadaan baik sebelum berangkat dan jangan memaksakan kecepatan tinggi,” ujar AKP Demonstar di sela kegiatan.

BACA JUGA:  Terjadi Longsor di Desa Sukamaju, Arus Lalin Garut-Tasikmalaya Dialihkan via Limbangan

Dalam suasana santai namun tetap edukatif, petugas Sat Lantas menyampaikan sejumlah imbauan penting kepada para pengemudi. Di antaranya mengajak sopir untuk selalu mematuhi rambu-rambu lalu lintas demi kenyamanan dan keselamatan bersama.

Selain itu, para pengemudi juga diingatkan untuk rutin melakukan pengecekan kondisi kendaraan, khususnya rem, ban, dan lampu, sebelum melakukan perjalanan jauh.

Petugas turut mengimbau masyarakat agar tidak ragu menghubungi Call Centre 110 apabila melihat atau mengalami tindak pidana maupun gangguan keamanan di jalan raya.

Kegiatan tersebut turut dihadiri Kasat Binmas Polres Tanjungbalai Zainuddin, KBO Sat Lantas Ponimen, serta sejumlah personel Sat Lantas Polres Tanjungbalai.

Melalui pendekatan dialogis ini, diharapkan para pengguna jalan, khususnya pengemudi truk, semakin disiplin dalam berlalu lintas sehingga tercipta situasi Kamseltibcar Lantas yang aman, tertib, dan lancar di wilayah hukum Polres Tanjungbalai.

BACA JUGA:  Sahabat Pemuda Surabaya (SAPURA) Berbagi Ratusan Nasi Di Jum'at Berkah

“Kegiatan ini merupakan bentuk kehadiran Polri untuk memastikan masyarakat merasa aman dan nyaman saat berkendara,” pungkas AKP Demonstar. (Kurniawan)