SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
BREAKING NEWS

Pabrik Plastik di Jalan Setia Ujung Sunggal Terbakar

×

Pabrik Plastik di Jalan Setia Ujung Sunggal Terbakar

Sebarkan artikel ini
Kebakaran pabrik plastik di Deli Serdang. (Dok. Damkar Kota Medan)

MAWARTANEWS.COM – Kebakaran melanda bangunan pabrik plastik milik PT Multi Jaya Plastik (sekarang bernama PT Kencana Plastik) di Jalan Setia Ujung No. 12 Desa Mulyo Rejo, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, Jumat (2/9/2022). Sekira pukul 20.15 WIB

Kobaran api berwarna merah menyala tampak membubung tinggi ke langit, melahap bangunan pabrik.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Sontak saja, warga sekitar maupun pekerja pabrik yang melihat adanya kebakaran malam hari ini kemudian melaporkan peristiwa kebakaran ini ke pihak pemadam.

Salah satu warga sekitar Raja Fanny, peristiwa kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 19.45 WIB.

“Sebelum Salat Isya tadi kejadian kebakarannya,” katanya kepada mawartanews.com, Jumat (2/9/2022).

BACA JUGA:  Kapolsek Comal Blusukan Pada Malam Hari, Ada Apa?

Ia mengatakan, awalnya api muncul kecil dan tiba-tiba membesar.

Akibat kobaran api yang sangat besar, menarik perhatian warga yang ada di sekitar lokasi. Ratusan warga memadati di sekeliling pabrik tersebut, ucapnya.

Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Medan Sunggal Iptu Suyanto Usman mengatakan berdasarkan keterangan saksi kebakaran terjadi sekitar pukul 19.30 WIB.

“Pabrik yang terbakar di PT Multi Jaya Plastik (sekarang bernama PT Kencana Plastik). Untuk korban jiwa tidak ada, kerugian materi hanya yang ada,” kata Suyanto sebagaimana dilansir mawartanews.com dari laman Detik Sumut (detik.com)

Terkait dengan asal usul api dan penyebab kebakaran masih diselidiki. Namun, berdasarkan penuturan dia, kebakaran terjadi saat pabrik dalam keadaan kosong.

BACA JUGA:  Biznet Kembali Gelar Konser Musik dan Ajang Kreativitas Anak Muda di Medan

“Terkait dengan asal mula api masih diselidiki, pabrik terbakar dalam keadaan kosong,” ucapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *