SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
BREAKING NEWSNUSANTARA

Mobil Terseret Kereta di Kisaran, Satu Tewas dan Empat Luka-Luka

×

Mobil Terseret Kereta di Kisaran, Satu Tewas dan Empat Luka-Luka

Sebarkan artikel ini
Mobil korban terseret sejauh 20 meter hingga ke halaman rumah warga usai tertabrak KA. (Foto: Istimewa)

Asahan – Kecelakaan tragis terjadi di perlintasan kereta api tanpa palang pintu di Kelurahan Sentang, Kecamatan Kisaran Timur, Kabupaten Asahan, Minggu (6/4/2025) sore.

Sebuah mobil Toyota Xenia yang membawa lima penumpang disambar Kereta Api Sribilah Utama jurusan Medan–Rantau Prapat dan terseret sejauh 20 meter hingga ke halaman rumah warga.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Insiden nahas ini menyebabkan satu orang penumpang, seorang wanita berusia 50 tahun, tewas di tempat.

Sementara empat korban lainnya mengalami luka-luka dan kini menjalani perawatan intensif di rumah sakit. Seluruh korban diketahui berasal dari Kota Medan.

Kapolres Asahan melalui Kasat Lantas AKP Resti Widya Sari menjelaskan, kecelakaan terjadi sekitar pukul 17.30 WIB saat mobil melintas dari arah Kota Kisaran menuju Kelurahan Sentang.

BACA JUGA:  Pemkab Batu Bara Terima Penghargaan Dari Ombudsman

“Diduga sopir tidak menyadari adanya kereta api yang sedang melintas di perlintasan tanpa palang pintu. Akibatnya, mobil langsung tertabrak dan terseret cukup jauh dari lokasi tabrakan,” ujar AKP Resti saat dikonfirmasi, Senin (7/4/2025).

Polisi menduga kelalaian pengemudi menjadi faktor utama dalam kecelakaan ini. Keberadaan perlintasan sebidang tanpa palang pintu juga dinilai turut memperbesar risiko kecelakaan.

Tragedi ini menambah panjang daftar korban kecelakaan di perlintasan kereta api tanpa pengaman di wilayah Kabupaten Asahan.

Sebelumnya, pada 23 Maret 2025, kecelakaan serupa terjadi di Desa Sei Alim Hasak, Kecamatan Sei Dadap, yang menewaskan satu keluarga beranggotakan empat orang.

Masyarakat diimbau untuk lebih waspada saat melintasi perlintasan sebidang, terlebih yang tidak dilengkapi palang pintu.

BACA JUGA:  Seorang Pria Muda di Kecamatan Tanjung Beringin Meninggal Dunia di Pohon Mangga

Pemerintah daerah dan instansi terkait juga didesak untuk segera mengambil langkah pengamanan agar kejadian serupa tidak terus berulang. (Herman)