SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
NUSANTARA

Kompor Jadi Pemicu, Tiga Rumah di Jalan M Idris Hangus Terbakar

×

Kompor Jadi Pemicu, Tiga Rumah di Jalan M Idris Hangus Terbakar

Sebarkan artikel ini

MEDAN – Tiga unit rumah di Jalan M Idris, Sei Putih Timur, Medan Petisah, hangus dilalap api pada Jumat (7/2/25).

Kejadian tersebut menyebabkan kerugian material yang cukup besar bagi para pemilik rumah, yaitu Gunawan (40), Nur Hasanah (40), dan Fia (50).

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Menurut Semia (48), Kepala Lingkungan V setempat, kebakaran bermula dari rumah Nur Hasanah.

Diduga, api muncul akibat kelalaian salah seorang anggota keluarga yang lupa mematikan kompor setelah digunakan untuk menyalakan rokok.

“Adik dari bu Nur Hasanah menggunakan kompor untuk menyalakan rokok. Kemungkinan besar, beliau lupa mematikannya karena kondisi kesehatan yang memengaruhi daya ingatnya,” jelas Semia kepada Mawarta.

BACA JUGA:  Wajib Pajak di Samsat Soreang Membludak, Sistem nomor Antrean tidak Diberlakukan, Kenapa?

Api yang muncul dari kompor tersebut diduga meledak dan dengan cepat menjalar ke bagian rumah lainnya. Dalam waktu singkat, dua rumah tetangga ikut dilalap si jago merah.

Tim pemadam kebakaran (damkar) yang menerima laporan segera tiba di lokasi dengan membawa empat unit armada. Setelah berjuang selama setengah jam, api berhasil dipadamkan.

“Anak bu Nur Hasanah mengalami luka bakar ringan di tangan dan kakinya saat berusaha menyelamatkan barang berharga. Namun, lukanya tidak serius dan sudah ditangani,” tambah Semia.

Akibat kejadian ini, para penghuni rumah terpaksa mengungsi ke rumah kerabat yang berlokasi tidak jauh dari tempat kejadian.

Dalam keterangan tertulisnya, Kadis Damkar M Yunus menyatakan bahwa insiden ini menyebabkan 12 orang kehilangan tempat tinggal.

BACA JUGA:  Wakil Bupati Asahan Ikuti Rangkaian Penas ke XVI di Padang

“Tiga kepala keluarga dengan total 12 jiwa terdampak. Saat ini, api telah berhasil dipadamkan tanpa kendala yang berarti,” ujar Yunus. (Son)