SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
NUSANTARA

Kompetisi Marching Band Piala Bupati Karo 2025 Resmi Ditutup, Antusiasme Masyarakat Tinggi

×

Kompetisi Marching Band Piala Bupati Karo 2025 Resmi Ditutup, Antusiasme Masyarakat Tinggi

Sebarkan artikel ini

KARO – Gelaran Festival Bunga dan Buah Marching Band Competition 2025 yang diselenggarakan di Open Stage Taman Mejuah-Juah, Berastagi, resmi ditutup pada Minggu, 13 Juli 2025.

Kompetisi ini memperebutkan Piala Bupati Karo dan sukses menyedot antusiasme tinggi dari masyarakat serta peserta dari berbagai daerah, baik dari dalam maupun luar Kabupaten Karo.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Penutupan dilakukan oleh Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga serta Pariwisata Kabupaten Karo, Munarta Ginting, S.P, mewakili Bupati Karo, Brigjen Pol (Purn) Dr. dr. Antonius Ginting, Sp.OG, M.Kes.

Dalam sambutannya, Munarta menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta dan pihak yang terlibat atas terselenggaranya acara ini dengan lancar dan meriah.

BACA JUGA:  BUMN/BUMD dan Lembaga Keuangan Dukungan Penuh Program Mudik Gratis Lebaran 2024 Pemprov Sumut

“Saya mengucapkan selamat kepada seluruh peserta yang telah tampil luar biasa dan menjunjung tinggi sportivitas. Kompetisi ini bukan sekadar ajang lomba, tetapi ruang untuk menampilkan potensi seni dan budaya generasi muda,” ujarnya.

Ia juga menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian menuju Festival Bunga dan Buah Tanah Karo 2025, yang akan dilaksanakan pada 31 Juli hingga 2 Agustus 2025 mendatang.

“Kami mengundang seluruh peserta dan masyarakat untuk kembali hadir memeriahkan Festival Bunga dan Buah Tanah Karo tahun ini. Mari jadikan ini sebagai momentum bersama untuk mengangkat budaya dan kreativitas anak muda Karo,” tambahnya.

Bupati Karo dalam pesannya juga berharap agar kegiatan seperti ini dapat terus membangkitkan semangat pelestarian budaya dan memperkuat identitas generasi muda melalui seni dan kreativitas.

BACA JUGA:  Polres Tanah Karo Gelar Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Di Berastagi

“Bagi yang menang, kami ucapkan selamat. Bagi yang belum, tetap semangat karena tahun depan kita akan menggelar lebih meriah lagi. Keputusan juri adalah yang terbaik karena mereka memiliki lisensi dan sertifikasi resmi yang kredibel,” ucapnya. (Hasan)