SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
NUSANTARA

Ketua PWI Sumut Dorong Wartawan Beretika dan Beradab

×

Ketua PWI Sumut Dorong Wartawan Beretika dan Beradab

Sebarkan artikel ini
Foto: Ketua PWI Sumut H.Farianda Putra Sinik Membuka Ujian Wartawan Tingkat Muda dan Wartawan Tingkat Biasa.

MEDAN – Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumatera Utara, Farianda Putra Sinik, menegaskan pentingnya wartawan yang menjunjung tinggi etika dan adab dalam menjalankan profesi jurnalistik. Hal tersebut disampaikannya saat pembukaan Ujian Anggota Muda dan Anggota Biasa PWI Sumut yang diikuti sekitar 200 peserta, di Hotel Madani Medan, Sabtu (20/12/2025).

Ketua Panitia Pelaksana, Rifki Warisan, dalam sambutannya menyampaikan bahwa pelaksanaan ujian ini bukan merupakan yang pertama sejak kepengurusan PWI Sumut dipimpin Ketua Farianda, bahkan kali ini beliau membuka kesempatan selebar-lebarnya bagi wartawan untuk bergabung menjadi anggota PWI.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

“Kami merasa bangga dan terharu melihat antusiasme rekan-rekan wartawan yang ingin bergabung ke PWI. Ini merupakan bentuk penghargaan tersendiri bagi organisasi PWI,” ujar Rifki.

BACA JUGA:  Ketua PWI Sumut, H Farianda Putra Sinik Apresiasi Terbentuknya Panitia Natal PWI Sumut 2022

Ia menegaskan bahwa pelaksanaan ujian dilakukan secara objektif dan independen. Bahkan, panitia tidak mengetahui siapa penyusun soal maupun siapa penilai ujian tersebut, demi menjaga integritas dan kredibilitas hasil ujian.

Sementara itu, Ketua PWI Sumut Farianda Putra Sinik menyebut hari pelaksanaan ujian ini sebagai momentum yang membanggakan karena jumlah peserta yang membludak. Ia berharap para ketua PWI kabupaten dan kota dapat hadir dan memberi dukungan pada pelaksanaan kegiatan serupa ke depan.

“Saya mengajak rekan-rekan menghadapi ujian ini dengan rasa happy, jangan stres dan tegang. Jangan gugup, karena kami mengedepankan kebijaksanaan, kejujuran, keadilan, dan tentu saja hati,” tuturnya.

Farianda juga menyampaikan bahwa selama hampir empat tahun memimpin PWI Sumut, jumlah anggota PWI terus bertambah hingga mendekati 1.000 orang. Ia mengisyaratkan bahwa periode kepemimpinannya saat ini kemungkinan menjadi yang terakhir.

BACA JUGA:  Wakil Bupati Karo Hadiri Kegiatan SMANSAKA Education Expo 2022

Ke depan, Farianda berkomitmen mendorong anggota PWI Sumut untuk aktif mengikuti Diklat jurnalistik serta berpartisipasi dalam ajang Anugerah Adinegoro, sebagai bentuk peningkatan kualitas dan profesionalisme wartawan.

“Wartawan PWI harus memiliki etika dan adab. Dari situlah akan terlihat perbedaan antara wartawan PWI dengan yang lain,” tegasnya.(*)