SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
KRIMINAL

Keluarga Imelda Laporkan Dugaan Kelalaian Medis RSUD Sultan Sulaiman ke Polda Sumut

×

Keluarga Imelda Laporkan Dugaan Kelalaian Medis RSUD Sultan Sulaiman ke Polda Sumut

Sebarkan artikel ini
Foto: Keluarga Almh Imelda Sihombing Didampingi Kuasa Hukumnya Resmi Melapor ke Polda Sumut.

SERGAI – Keluarga almarhumah Imelda Sabatini Sihombing (20), warga Kecamatan Sei Bamban, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), resmi melaporkan dugaan kelalaian medis di RSUD Sultan Sulaiman ke Polda Sumut. Laporan itu teregistrasi dengan nomor LP/B/1650/X/2025/SPKT/POLDA SUMUT, tertanggal 9 Oktober 2025.

Imelda meninggal dunia pada 12 September 2025 setelah sebelumnya menjalani operasi usus buntu. Menurut keluarga, selama enam hari pascaoperasi, tidak ada pemeriksaan lanjutan dari dokter bedah, sementara kondisi pasien terus memburuk hingga mengalami pendarahan hebat sebelum akhirnya dinyatakan meninggal.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Kuasa hukum keluarga, Zainul Arifin Hasibuan, S.H.I, menegaskan laporan ini ditempuh demi keadilan. “Kami tidak ingin ada lagi nyawa yang melayang karena dugaan kelalaian. Kami percaya hukum akan berpihak pada kebenaran,” tegasnya.

BACA JUGA:  Kapolsek Medan Tuntungan Ditabrak Sepeda Motor Hingga Harus Dioperasi

Kasus ini menambah sorotan publik terhadap layanan kesehatan di Sergai. Sebelumnya, masyarakat juga mengecam kasus serupa yang menimpa Tonggoria Tambun, ibu muda yang kehilangan bayinya di rumah sakit yang sama.(*)