BREAKING NEWSNUSANTARA

Kecelakaan Di Krakatau Tidak ada Korban Jiwa Dua Pengemudi Sepakat Berdamai

×

Kecelakaan Di Krakatau Tidak ada Korban Jiwa Dua Pengemudi Sepakat Berdamai

Sebarkan artikel ini
Kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan. (Foto: Adi/Mawartanews)

MAWARTANEWS.com, MEDAN | Peristiwa kecelakaan lalu lintas di Jalan Krakatau, Simpang Jalan Setia Jadi, Medan Timur, diketahui mengakibatkan dua unit mobil Innova ringsek.

Tidak ada korban jiwa dalam insiden itu. Kedua pengemudi mobil dikatakan mengalami luka ringan.

Kasat Lantas Polrestabes Medan, Kompol Andika T Purba mengatakan peristiwa itu terjadi persis di depan Seafood 2000, Kamis (10/10/24) sekira pukul 15.30 WIB.

Ada tiga unit kendaraan yang terlibat dalam insiden itu. Mobil Innova BK 1825 ELA yang di kemudikan inisial N, Innova BK 222 CC yang di kemudikan RW dan satu unit Betor tambal ban BK 2968 QM milik HS.

“Berdasarkan penyelidikan sementara, mobil Innova warna hitam datang dari arah Jalan Krakatau mengarah ke Jalan Sutomo. Sedangkan mobil Innova warna silver datang dari arah Jalan Sutomo mengarah ke Jalan Krakatau,” jelas Andika T Purba.

BACA JUGA:  Polsek Delitua Lakukan Penindakan Terhadap Laporan Perjudian Tembak Ikan, Hasilnya Negatif

Sesampainya di lokasi, lanjut Andika mobil Innova BK 1825 ELA warna silver yang di kemudikan N berbelok ke kanan ke Jalan Setia Jadi.

Sehingga mobil yang di kemudikan RW yang datang dari arah Krakatau menabrak sisi sebelah kiri Innova warna Silver.

“Mobil warna hitam menabrak mobil warna silver hingga terseret mengenai betor tambal ban yang terparkir di depan seafood 2000,” lanjutnya.

Akibatnya, kedua mobil mengalami ringsek parah di bagian depan. Sementara ke dua sopir mengalami luka ringan.

“Keduanya luka ringan,” ungkapnya.

Kedua pengemudi pun dikatakan telah bersepakat berdamai. Kedua pemilik mobil juga dikatakan mengganti kerugian pemilik Betor tambal ban.

“Itu tadi lakanya langsung mereka mediasi sendiri,” pungkasnya. (Adi)

BACA JUGA:  Polsek Helvetia Ungkap Kasus Pencurian Motor, Dua Pelaku Ditembak karena Melawan