MAWARTANEWS.com – Kapolsek Medan Tuntungan Iptu Christin Malahayati Simanjuntak, SS. MH beserta jajarannya memenuhi undangan kegiatan Olahraga bersama di Arhanud-2/SSM Jumat pagi (03/03/23).
Selain olahraga bersama turut juga dilangsungkan seluruh peserta undangan jalan bersama dan dilanjutkan pemotongan pita dan penandatanganan peresmian jalan batako.
Dalam kegiatan tersebut turut hadir Komandan Resimen-2/SSM beserta Ibu,
Perwira, Bintara dan Tamtama serta seluruh anggota Persit KCK, Kapolsek Pancur Batu Kompol Norman H Sihite, S.I.K, M.I.K, Camat Pancur Batu Sandra Dewi Situmorang, S.STP, MSi, Plt. Camat Medan Tuntungan Hendra Arjudanto, S.STP.
Diakhir kegiatan seluruh undangan dilanjutkan acara silaturahmi dan makan bersama sampai dengan pukul 10:00 WIB. (Juliver L)













