TNI POLRI

Hari Veteran Nasional Tahun 2023, Ini Yang Disampaikan Dandim 0205/TK Letkol Inf Benny Angga 

×

Hari Veteran Nasional Tahun 2023, Ini Yang Disampaikan Dandim 0205/TK Letkol Inf Benny Angga 

Sebarkan artikel ini

MAWARTANEWS.com, KARO [ Peringatan Hari Veteran Nasional Tahun 2023 tingkat Kabupaten Karo dihadiri Dandim 0205/TK Letkol Inf Benny Angga , Bupati Karo Cory S Sebayang , Wakil Ketua DPRD Karo David Sitepu , Kapolres Tanah Karo AKBP Wahyudi Rahman yang diwakili Kabag Ops Kompol Abdi Abdullah SH bersama Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI, red) Kabupaten Karo pada hari 10/8/2023.

Sebelum merayakan hari ulang tahun Veteran Nasional , Dandim 0205/TK Letkol Inf Benny Angga bersama Forkopimda terlebih dahulu melaksanakan upacara bersama yang di pimpinan Dandim sekaligus menabur bunga di makam pahlawan.

Dalam keterangannya, Dandim 0205/TK Letkol Inf Benny Angga mengatakan, para veteran merupakan orang yang berjasa dengan berjuang melawan penjajah hingga Indonesia merdeka.

BACA JUGA:  Dukung ketahanan pangan Babinsa Koramil 09/LB dan Petani Cek Tanaman Padi Disawah

“Veteran RI adalah pahlawan, karena Veteran inilah yang berjuang melawan penjajah sampai bangsa Indonesia merdeka,”kata Dandim.

Ditambahkan Dandim, di Kabupaten Karo banyak peristiwa bersejarah bahkan merupakan titik awal kemerdekaan Bangsa Indonesia dengan adanya bukti sejarah di Jembatan Laudah yang diperjuangkan pahlawan nasional kita yaitu Bapak Letjen Jamin .

Dandim berharap para pejuang veteran dalam situasi sekarang ini, tetap harus berperan serta dalam mempertahankan keutuhan NKRI, tetap berikan yang terbaik untuk bangsa dan negara.

“Tetap berfikir positif dan tetap berikan yang terbaik untuk bangsa dan negara ini, semoga kita semua tetap diberikan yang terbaik oleh Tuhan YME dalam mengabdikan diri kita untuk bangsa dan negara”, pungkas Dandim.

BACA JUGA:  Warga Gelar Deklarasi Stop Pungli, Objek Wisata Air Panas Kembali Dikelola Pemkab Karo

Diketahui Hari Veteran Nasional merupakan peringatan yang dilakukan untuk memberikan penghormatan kepada warga yang telah ikut berjuang untuk membela kemerdekaan Republik Indonesia.

Selain itu, Hari Veteran Nasional juga dimaksudkan untuk mengenang gencatan senjata pada 10 Agustus 1949 setelah pejuang Indonesia melawan tentara Belanda di Kabupaten Karo khususnya ,” ucap Dandim 0205/TK Letkol Inf Benny Angga. [ Surbakti ]