SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
NASIONAL

Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Ajak Semua Pihak Sukseskan Rakernas dan Pemilu 2024

×

Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Ajak Semua Pihak Sukseskan Rakernas dan Pemilu 2024

Sebarkan artikel ini
Panitia Rakernas DPP GAMKI, Swangro saat mengelar Konferensi Pers di Kopi Toast Dr Mansyur Medan, Selasa (15/8). Foto: Harry/Mawartanews

MAWARTANEWS.com, MEDAN I

Dalam konferensi pers yang diadakan oleh Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) di Medan pada tanggal 15 Agustus 2023 di Kopi Toast Jl Dr Mansyur Medan. mereka mengajak berbagai kalangan untuk bersama-sama mendukung Rakernas (Rapat Kerja Nasional) GAMKI yang akan dihadiri oleh Presiden RI Joko Widodo dan untuk sukseskan Pemilu 2024.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Acara tersebut melibatkan rangkaian kegiatan termasuk Pengukuhan dan Rakernas DPP GAMKI yang akan diadakan pada tanggal 19-21 Agustus di Kota Medan.

Sekretaris Panitia Rakernas DPP GAMKI, Swangro Lumban Batu mengatakan, Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan hadir dalam pembukaan acara tersebut, serta Kapolri Listiyo Sigit juga akan turut hadir.

BACA JUGA:  Kinerja Memuaskan, Kemendagri Apresiasi Provinsi Kepulauan Bangka Belitung

“Jadi kegiatan Rakernas ini akan dibuka oleh Presiden Jokowi pada 19 Agustus yang akan berlokasi di lapangan Benteng,” kata Swangro

GAMKI berharap partisipasi dari berbagai kalangan dalam acara Pengukuhan, Rakernas, dan Sertijab serta menekankan pentingnya damai dalam pemilu dan kemajuan Indonesia, ucapnya.

Mengambil tema GAMKI bertransformasi, berinovasi, dan berkelanjutan, Rakernas GAMKI akan dihadiri oleh 10 ribu kader dan pengurus GAMKI di seluruh Indonesia

Yosroha Sitompul, Wakil Sekertaris Umum GAMKI, menegaskan bahwa targetnya adalah berkolaborasi dengan pemuda dan pemudi lintas agama serta elemen lainnya untuk merespons bonus demografi yang akan datang.

Dia juga menyampaikan semangat kemerdekaan sebagai inspirasi untuk pemuda dan pemudi Kristen dalam berkontribusi secara positif dan berkelanjutan. (Lamhot)