BANDUNG – Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Jawa Barat menyelenggarakan Promo pajak kendaraan akhir tahun 2024, yang berlaku Mulai 01 Desember sampai 23 Desember 2024.
“Yang minta perpanjangan BBN-KB II (bea balik nama kendaraan bermotor) mana suaranya,” tulis akun Instagram @bapenda.jabar dikutip pada Minggu (1/12/2024).
Masih dalam keterangan tersebut, punya kendaraan lama juga cuma perlu bayar pajak 2 tahun lalu dan 1 tahun ke depan. Beli kendaraan baru dapat diskon 10%.
Bapenda Jabar juga menghimbau kepada masyarakat khususnya warga Jawa Barat agar memanfaatkan program tersebut.
“Segera manfaatkan Program Promo Akhir Tahun Pajak Kendaraan Bermotor 2024,” imbuhnya.
“Hanya sampai 23 Desember 2024. Jangan kelewat ya,” ujarnya.
Adapun beberapa program promo akhir tahun 2024 yaitu:
•Bebas bea balik nama kendaraan second (BBNKB II)
•Bebas pokok tunggakan & denda tahun ke-3, 4, 5 dan seterusnya
•Bebas denda SWDKLLJ untuk tahun yang lewat
•Diskon 10% BBNKB I untuk pembelian minimal 5 unit kendaraan baru dalam satu waktu dan satu nama. (M. Rafhi)