Hulu Sungai Selatan (MAWARTA) – Dengan semangat kebersamaan di awal bulan, Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (Kab. HSS) kembali melaksanakan Apel Gabungan rutin di halaman Kantor Bupati HSS, Senin (3/11/2025).
Kegiatan ini menjadi wadah penting untuk memperkuat disiplin, loyalitas, dan sinergi di kalangan Aparatur Sipil Negara (ASN) sebagai ujung tombak pelayanan kepada masyarakat.
Apel gabungan dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kabupaten HSS, Drs. H. Muhammad Noor, yang membacakan amanat Bupati HSS, H. Syafrudin Noor.
Dalam sambutannya, Bupati menegaskan pentingnya kerja sama lintas perangkat daerah agar seluruh jajaran mampu saling mendukung dan menghindari sikap sektoral.
“Apel gabungan ini bukan hanya kegiatan seremonial, tetapi juga sarana memperkuat etos kerja dan tanggung jawab dalam menjalankan tugas,” ujar Bupati dalam amanat yang disampaikan Sekda.
ASN diingatkan untuk hadir tepat waktu, bekerja sesuai aturan, dan menyelesaikan tugas dengan penuh tanggung jawab.
Bupati juga menekankan pentingnya menjaga loyalitas kepada bangsa, negara, dan pimpinan, serta menjunjung tinggi netralitas dalam setiap penyelenggaraan pemerintahan.
Selain itu, seluruh ASN didorong untuk berinovasi, tanggap terhadap perubahan, dan memberikan pelayanan publik yang cepat, mudah, serta transparan bagi masyarakat.
Memasuki bulan kedua pada triwulan terakhir tahun anggaran 2025, Bupati melalui Sekda mengingatkan agar setiap perangkat daerah memastikan program dan kegiatan berjalan sesuai rencana, baik dari segi fisik maupun keuangan.
“Seluruh proses harus memegang prinsip akuntabilitas dan efisiensi agar pembangunan benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” tegasnya.
Menutup amanatnya, Bupati H. Syafrudin Noor mengajak seluruh ASN untuk terus menanamkan nilai Disiplin, Loyalitas, dan Integritas dalam bekerja.
Dengan semangat tersebut, Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan diharapkan mampu menghadirkan tata kelola pemerintahan yang bersih, efektif, dan berorientasi pada pelayanan publik, demi terwujudnya masyarakat HSS yang sejahtera, mandiri, dan agamis. (Cr19)











