SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
NUSANTARA

Warga Deli Tua Keluhkan Jalan Marindal Rusak Parah, Banyak Korban Kecelakaan

×

Warga Deli Tua Keluhkan Jalan Marindal Rusak Parah, Banyak Korban Kecelakaan

Sebarkan artikel ini
Kondisi jalan berlubang dan amblas di Jalan Marindal, Kecamatan Deli Tua, Kabupaten Deli Serdang, tampak mengancam keselamatan pengguna jalan dan mengganggu aktivitas usaha warga, Senin (20/10/2025). (Foto: MAWARTA/Istimewa)

Deli Serdang (MAWARTA) – Keluhan warga terkait jalan rusak di kawasan Jalan Marindal, Kecamatan Deli Tua, Kabupaten Deli Serdang, kembali mencuat.

Kondisi jalan yang berlubang dan menganga di depan rumah makan Chicken Steak & Ayam Penyet Magana kini bukan hanya menghambat aktivitas ekonomi, tetapi juga telah menelan banyak korban kecelakaan.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Pemilik rumah makan, Reza, mengaku usahanya merugi karena pelanggan enggan singgah akibat kondisi jalan yang memprihatinkan.

“Dikarenakan jalan yang berlubang, para tamu susah masuk untuk singgah ke rumah makan saya,” keluhnya, Senin (20/10/2025).

Hal senada disampaikan Hardianto, warga yang telah puluhan tahun tinggal di kawasan itu. Ia menuturkan, jalan rusak di wilayah Marindal 1 menjadi sumber malapetaka bagi warga sekitar.

“Sudah banyak korban kecelakaan, bahkan kami yang tinggal di sini juga pernah jadi korban,” ucapnya dengan nada prihatin.

BACA JUGA:  Rico Waas Ajak Seluruh Warga Medan Dukung Fajar dan Mesa di 5 Top Indonesian Idol

Hardianto berharap besar kepada Pemerintah Kabupaten Deli Serdang, khususnya kepada Bupati, agar segera turun tangan memperbaiki jalan tersebut.

“Kami mohon jalan ini cepat diperbaiki agar lalu lintas lancar. Sudah banyak korban, Pak,” tambahnya.

Sementara itu, Kepala Dusun I Marindal I, Muhammad Rudi, membenarkan bahwa keluhan warga telah disampaikan kepada pemerintah desa.

“Sudah kami laporkan aduan jalan rusak kepada kepala desa,” ujarnya singkat.

Warga berharap laporan tersebut segera ditindaklanjuti pemerintah daerah. Sebab, jika dibiarkan berlarut, jalan rusak di Marindal ini berpotensi menambah jumlah korban serta memperparah dampak ekonomi masyarakat sekitar. (Son)