SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
NUSANTARA

Kombes Pol Parhorian Lumbangaol Ditunjuk Jadi Plh Kapolrestabes Medan

×

Kombes Pol Parhorian Lumbangaol Ditunjuk Jadi Plh Kapolrestabes Medan

Sebarkan artikel ini
Plh Kapolrestabes Medan Kombes Pol Parhorian Lumban Gaol
Kapolrestabes Medan Kombes Pol Parhorian Lumban Gaol. (Foto: istimewa)

Medan (MAWARTA) – Polda Sumatera Utara menunjuk Kombes Pol Parhorian Lumbangaol sebagai Pelaksana Harian (Plh) Kapolrestabes Medan menggantikan Kombes Pol Gidion Arif Setyawan.

Saat ini, Kombes Pol Parhorian Lumbangaol menjabat sebagai Direktur Pamobvit Polda Sumut, sementara Kombes Pol Gidion Arif Setyawan dipercaya menduduki jabatan Wakapolda Sulawesi Tenggara.

Advertisement
Scroll kebawah untuk lihat konten

Setelah ditetapkan sebagai Plh Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Parhorian langsung memimpin apel personel di Mapolrestabes Medan, Jumat (5/9) lalu.

Dalam arahannya, ia meminta seluruh jajaran tidak meremehkan dinamika yang terjadi di tengah masyarakat.

“Saya harap kehadiran personel Polrestabes Medan dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kota Medan,” ujarnya.

BACA JUGA:  Kasus OTT Masih Misterius, Alamsyah SH Sarankan Kapolres Sergai Tegas dan Transparan

Ia juga menekankan pentingnya menjaga kesehatan dalam bertugas serta meningkatkan patroli jalanan untuk mencegah aksi kriminalitas, demi menjaga keamanan dan kenyamanan warga Medan.

“Patroli harus ditingkatkan agar masyarakat merasa aman saat beraktivitas di luar rumah,” pungkasnya.