KARO – Pemerintah Kabupaten Karo menerima kunjungan kerja Wakil Bupati Kabupaten Toba, Audi Murphi O. Sitorus, dalam rangka studi banding dan koordinasi strategi optimalisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD), Jumat (8/8/2025).
Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Asisten Administrasi Umum Kabupaten Karo, Mulianta Tarigan, S.Sos, dan Asisten Pemerintahan Setda Kabupaten Karo, Caprilus Barus, S.Sos, di Ruang Rapat Bupati Karo.
Turut hadir perwakilan Badan Pendapatan Daerah (Bappenda), Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR), Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag), Dinas Pertanian, Dinas Kebudayaan, Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disbudporapar), PT Bank Sumut, serta jajaran Pemerintah Kabupaten Toba.
Dalam pertemuan tersebut, Pemkab Karo memaparkan capaian PAD tahun 2020–2024 yang berhasil mencapai persentase 99,55% dari target.
Hingga 31 Juli 2025, realisasi pajak daerah telah mencapai 48,83% dari target tahunan. Selain itu, disampaikan pula laporan realisasi PAD tahun anggaran 2025.
Wakil Bupati Toba, Audi Murphi, menyatakan kunjungan ini bertujuan mempelajari strategi dan praktik terbaik yang telah diterapkan Pemkab Karo, termasuk pengelolaan potensi daerah sesuai Peraturan Daerah Kabupaten Toba Nomor 1 Tahun 2024 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah.
“Kami ingin mendapatkan wawasan dan masukan dari Kabupaten Karo yang selama ini cukup berhasil mengelola potensi daerahnya, sehingga bisa menjadi acuan untuk meningkatkan PAD di Kabupaten Toba,” ujar Audi Murphi.
Sementara itu, Asisten Administrasi Umum Kabupaten Karo, Mulianta Tarigan, menyambut baik sinergi tersebut dan menegaskan pentingnya kerja sama antar daerah untuk saling memperkuat perekonomian daerah.
“Sharing pengalaman ini menjadi langkah strategis untuk mendorong inovasi dalam pengelolaan PAD,” pungkasnya. (Hasan)













