SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
NUSANTARA

Bupati Karo Buka Hari Krida Pertanian 2025: Petani Adalah Penjaga Keberlanjutan Bangsa

×

Bupati Karo Buka Hari Krida Pertanian 2025: Petani Adalah Penjaga Keberlanjutan Bangsa

Sebarkan artikel ini

KARO — Pemerintah Kabupaten Karo menggelar peringatan Hari Krida Pertanian 2025 sebagai bentuk penghargaan atas kontribusi para petani dan peternak terhadap ketahanan pangan daerah dan nasional.

Acara resmi dibuka oleh Bupati Karo Brigjen Pol (Purn) Dr. Antonius Ginting, Sp.OG., M.Kes., didampingi Wakil Bupati Komando Tarigan, SP, Selasa (24/6/2025) pukul 09.30 WIB di halaman Gedung DPRD Karo, Kabanjahe.

Pembukaan ditandai dengan pemukulan gong oleh Bupati, yang disusul dengan penyerahan penghargaan kepada petani, penyuluh pertanian lapangan (PPL), kelompok tani teladan, dan Gapoktan yang menunjukkan kinerja terbaik sepanjang tahun.

Dalam sambutannya, Bupati Antonius Ginting menegaskan bahwa Hari Krida bukan hanya seremoni tahunan, melainkan momen syukur dan penghargaan atas peran strategis petani dan peternak.

“Hari ini kita merayakan keberhasilan pertanian yang bukan sekadar soal menanam, tapi tentang menjaga keberlanjutan hidup bangsa. Kabupaten Karo merupakan penopang utama kebutuhan pangan Sumatera Utara dan provinsi lainnya,” ujar Antonius Ginting di hadapan peserta upacara.

Usai upacara pembukaan, kegiatan dilanjutkan dengan peninjauan stand pameran produk pertanian unggulan, kuliner lokal, layanan kesehatan hewan, hingga konsultasi pertanian dan perizinan. Gelaran ini dijadwalkan berlangsung hingga malam hari pukul 21.00 WIB.

Hari Krida Pertanian ini juga menjadi wadah edukatif dan apresiatif yang menunjukkan bahwa petani dan peternak adalah pilar utama ketahanan pangan, bukan hanya bagi Karo, tapi juga Indonesia secara keseluruhan. (Hasan)

BACA JUGA:  Bupati Karo Dorong Ekspor Sayur ke Singapura