MAWARTANEWS.com, MEDAN |
Ranting GRIB JAYA Mangga resmi menerima Surat Keputusan (SK) mandat tugas dari Pimpinan Anak Cabang (PAC) GRIB JAYA Medan Tuntungan.
Penyerahan SK ini merupakan langkah penting dalam memperkuat kepengurusan dan memastikan kelancaran operasional organisasi di wilayah Mangga.
SK mandat diserahkan langsung oleh Ketua PAC GRIB JAYA Medan Tuntungan, Dwi Trisno Surbakti, dihadapan para pengurus Ranting GRIB JAYA Mangga, Senin (2/9/2024).
Dalam acara tersebut, Jerrymia Depari, Ketua Ranting GRIB JAYA Mangga, menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh PAC. Ia menegaskan komitmennya untuk menjalankan amanah dengan penuh tanggung jawab.
“Kami merasa terhormat menerima SK ini dan siap untuk menjalankan tugas yang telah dipercayakan kepada kami. Kami akan bekerja keras untuk membawa perubahan positif bagi wilayah Mangga,” ujar Jerrymia Depari setelah menerima SK mandat.
Wakil Ketua Ranting GRIB JAYA Mangga, Wanli Youstra, menambahkan bahwa SK tersebut menjadi motivasi tambahan bagi seluruh pengurus untuk lebih giat dalam menjalankan program-program organisasi.
Ia menekankan pentingnya kerjasama dan soliditas antar anggota demi mencapai tujuan bersama.
“SK ini bukan sekadar dokumen, tetapi juga amanah yang harus kami jalankan dengan baik. Kami akan terus bersinergi dan bekerja sama untuk memajukan organisasi dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat,” tutur Wanli Youstra.
Sergio Kaban, yang menjabat sebagai Bendahara Ranting GRIB JAYA Mangga, juga menyampaikan bahwa dalam waktu dekat, pihaknya akan mulai mempersiapkan kantor dan plang organisasi, sesuai dengan instruksi dari PAC GRIB JAYA Medan Tuntungan.
“Dalam tiga bulan ke depan, kami akan memastikan bahwa kantor dan plang organisasi sudah berdiri. Ini adalah langkah awal kami untuk memperkuat kehadiran dan peran organisasi di wilayah Mangga,” kata Sergio Kaban.
Dengan penerimaan SK ini, Ranting GRIB JAYA Mangga diharapkan dapat berperan aktif dalam menjalankan program-program organisasi dan berkontribusi positif terhadap masyarakat setempat. (Tison)













